Museum Di Bali Terkeren Yang Wajib Dikunjungi

2 min read

Bagikan

museum di bali

9 Daftar Museum Bali yang Paling Populer dan Keren

Bali tidak hanya menawarkan pemandangan alam yang indah nan mempesona. Siapa sangka, di Bali ternyata banyak museum yang populer. Selain itu, beberapa museum di Bali bahkan dianggap unik dan menarik.

Penasaran? Simak artikel ini hingga selesai, ya..

Di sini, kami akan merekomendasikan daftar museum Bali yang keren dan wajib dikunjungi. Berikut telah kami rangkum ke dalam 9 daftar museum terpopuler yang ada di Bali, di bawah ini:

  1. Museum Kerang ( Bali Shell Museum)

Museum ini diklaim sebagai satu-satunya museum yang unik di Indonesia. Selama ini, kita hanya bisa melihat kerang-kerang di lautan, bukan? Nah, di ini, Anda bisa melihat berbagai macam jenis kerang yang ada di lautan, di dalam sebuah ruangan.

Semua kerang yang ada di sini unik-unik. Bahkan, beberapa di antaranya mungkin baru Anda lihat.

Museum ini berdiri di lahan seluas 1.500 m persergi. Di sini, Anda bisa melihat ribuan kerang dari berbagai jenis. Museum ini diklaim satu-satunya sebagai museum kerang yang ada di Indonesia.

>> Destinasi wisata Ubud Yang Wajib Dikunjungi.

  1. Museum Subak

Museum ini terletak di Jalan Jendral Gatot Subroto, Kabupaten Tabanan, Bali. Museum Subak, terbagi ke dalam dua bagian. Bagian pertama yaitu pusat informasi dan satunya lagi gedung pameran.

Selain menikmati museum, Anda juga bisa melihat pemandangan sawah yang terbentang luas.

Museum ini akan mengajarkan Anda tentang ilmu pertanian yang ada di Bali. Di dalam museum juga terdapat miniatur yang unik.

Miniatur di sini tergolong lengkap, mulai dari miniatur proses menemukan sumber air, hingga pembuatan terowongan.

  1. Museum Rumah Topeng dan Boneka Satia Darma

Rumah Topeng dan Boneka Satia Darma ini terletak di Ubud. Museum ini memiliki koleksi topeng yang berjumlah 1.200 buah.

Selain itu, di tempat ini juga terdapat sekitar 4.700 jenis boneka. Menurut informasi, boneka yang ada di sana, didapat dari berbagai belahan dunia, lho.

Museum ini dibangun pada tahun 2006. Luas areanya yaitu 1 hektar. Di sini, Anda bisa mengenal kebudayaan topeng dan juga boneka.

Selain jenis topeng dan boneka dari Indonesia, juga dari Malaysia, Thailand, Afrika, Kamboja, Myanmar, hingga Jepang.

  1. Museum Antonio Blanco

Museum di Bali berikutnya, terletak di kawasan wisata Ubud, yaitu Museum Antonio Blanco. Bangunan museum ini milik seorang pelukis terkenal di dunia, yaitu Antonio Blanco.

Ia adalah seorang pelukis ternama asal Spanyol. Museum ini dikelola langsung oleh anaknya, yaitu Mario Blanco.

Museum ini termasuk ke dalam salah satu museum terpopuler. Setiap harinya, museum ini tidak pernah sepi pengunjung.

Museum ini selalu dikunjungi 100 hingga 150 pengunjung setiap harinya. Hal tersebut karena lukisan Antonio Blanco ini memiliki nilai seni yang tinggi.

  1. Museum Pasifika

Museum ini sudah berdiri sejak tahun 2004 dengan nama Asia Pacific Art Center. Lalu, di tahun 2006, namanya berganti menjadi Museum Pasifika.

Di museum ini, Anda bisa melihat berbagai karya seni dari para seniman yang ada di wilayah Asia Pasifik.

Sebelumnya, tempat ini merupakan sebuah art center. Lalu kemudian, berubah menjadi sebuah museum karena jumlah koleksinya terus mengalami peningkatan.

Selain wisatawan lokal, museum ini juga sering dikunjungi oleh turis dari mancanegara.

  1. Museum Neka Ubud

Neka Ubud adalah museum yang terletak di Jl Raya Campuhan, Kedawatan, Ubud. Museum ini sudah berdiri sejak tahun 1982. Neka Ubud adalah nama museum yang diambil dari seorang guru.

Ia memiliki kegemaran mengoleksi sebuah lukisan. Guru tersebut bernama Suteja Neka.

Museum ini memiliki bentuk bangunan khas arsitektur Bali. Museum Neka termasuk ke dalam museum yang sangat terawat.

Penampilan karya seni di dalamnya, sangat terorganisir secara baik. Untuk masuk ke museum, Anda harus menyediakan uang sebesar Rp50.000 saja.

  1. Museum Bali Denpasar

Jika Anda berkunjung ke Denpasar, tidak ada salahnya untuk mencoba mengunjungi museum yang satu ini. Museum ini, disebut juga sebagai Museum Negeri Provinsi Bali Denpasar.

Karena, museum tersebut dikelola langsung oleh Pemerintah Provinsi Bali.

Di museum ini, Anda bisa melihat banyak sekali ilmu pengetahuan. Khususnya, ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan peradaban manusia. Bahkan, ilmu pengetahuan peradaban tergolong lengkap dari zaman ke zaman.

  1. Museum Puri Lukisan

Museum Puri Lukisan, dijamin akan membuat Anda terkesan. Terutama jika Anda sangat mencintai karya seni lukis. Karena, di sini ada banyak sekali koleksi lukisan yang menggambarkan keindahan Bali. Tempat ini terletak di Jalan Raya Ubud, Ubud.

Museum ini memiliki 3 bangunan. Semua karya seni yang ada di sini, adalah karya seni dari seniman ternama. Beberapa seniman yang berkontribusi di sini seperti Ida Bagus Gelgel, Anak Agung Gde Sibrat, Ida Bagus Nyana, dan I Gusti Made Deblog.

Demikianlah ulasan 8 museum di Bali terkeren dan terpopuler. Bingung untuk mengakses ke berbagai museum terkeren di Bali? Anda bisa memercayakannya kepada Bali Ayu.

Bali ayu Tour & travel adalah layanan sewa mobil bali dengan sopir terkemuka. Kami menyediakan berbagai tipe kendaraan dengan harga terjangkau.

Pantai Canggu Bali: Lokasi, Aktivitas, dan Fasilitasnya

  Bukan tanpa alasan mengapa Bali menjadi salah satu destinasi wisata favorit wisatawan, baik lokal maupun internasional. Salah satunya karena keindahan pantai yang dimilikinya....
Baliayu
2 min read

Pantai Sanur Bali Lokasi, Sejarah, dan Daya Tariknya

  Sudah bukan menjadi rahasia jika Bali menjadi salah satu destinasi wisata favorit para wisatawan baik wisatawan lokal maupun internasional karena keindahan tempat wisatanya....
Baliayu
2 min read

Pura Lempuyang, Wisata Bali Ikonik yang Tak Boleh Dilewatkan

Bali terkenal akan tempat wisata dan budayanya yang unik dan beragam. Selain memiliki pantai yang eksotis, Bali juga memiliki tempat wisata lain yang menarik...
Baliayu
2 min read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *