Tempat Wisata di Ubud yang Cantik dan Romantis

3 min read

Bagikan

tempat wisata di ubud

Beberapa tempat wisata di Ubud ternyata dianggap romantis dengan pemandangan alam alami yang membuat suasananya bertambah menenangkan.

Menurut rekomendasi dari sebagian besar wisatawan yang pernah berkunjung ke Ubud, kawasan tersebut memang kaya dengan beragam objek menarik.

Destinasi liburan seru terutama honeymoon bagi para pasangan muda dilengkapi fasilitas terbarik seperti penginapan, resort, restoran, spa, Café yang instagramable dan pusat perbelanjaan dan lain-lain.

Ubud terkenal bukan hanya karena pemandangan alam saja, namun sebagai pusat kesenian Bali.

Banyak galeri seni lukisan, pertunjukan musik jalanan, tarian tradisional dipersembahkan di berbagai area wisata.

Penduduknya sangat senang terhadap karya seni sehingga wisatawan sering menemukan pelukis di pinggiran jalan, kesenian tatto tubuh, bahkan pemahat.

Barang-barang kesenian khas masyarakat Ubud bernilai tinggi bahkan diakui dunia.

Bukit Campuhan, Tempat Andalan Foto Pre-Wedding

Bukit Campuhan adalah salah satu tempat wisata di Ubud paling romantis. Sangat indahnya pemandangan sekitar, lokasi tersebut dijadikan objek berfoto.

Bagi pasangan muda seperti pre-wedding maupun kenang-kenangan bersama orang terkasih.

Gambaran tempat ini yaitu dikelilingi bukit dan ditumbuhi rerumputan hijau. Suasana disana masih sangat alami, udara sejuk bahkan jarang dilalui kendaraan bermotor yang membuat bising.

Namun Anda harus berjuang dahulu agar bisa menuju puncaknya Bukit Campuhan.

Pasalnya tidak ada akomodasi kendaraan besar seperti bis berisi rombongan turis ataupun mobil pribadi karena jalannya sangatlah sempit.

Pengorbanan dan rasa lelah tersebut akan segara diganti dengan panorama alam pegunungan yang menghipnotis mata Anda.

Karena aksesnya sulit, kondisi lingkungannya tetap terjaga dari polusi udara khususnya asap kendaraan bermotor.

Jika anda ingin menuju tempat ini dan tidak ingin salah jalan maka saya sarankan untuk menggunakan jasa sewa mobil dengan supir yang berpengalaman.

Sebab supir yang sudah berpengalaman akan tau dan hafal tempat-tempat wisata di Bali dan membuat liburan anda semakin menyenangkan.

Tegalalang, Kawasan Wisata Persawahan

Anda mungkin sering melihat atau bermain-main di area sawah yang datar. Meskipun cantik namun terkesan biasa serta suhu udara disana terlampau panas.

Berbeda dengan Tegalalang karena tempat tersebut berada di dataran lebih tinggi dibandingkan tempat wisata di ubud lainnya.

Sehingga sawahnya berbentuk terasering, berundak-undak mengikuti bentuk bukit-bukit di sekitarnya.

Terkesan curam namun pada dasarnya menambah eksotisme sekaligus nampak artistik jika dilihat dari jauh.

Hampir seperti wisata Bukit Campahan, disini mempunyai rute perjalanan yang mudah bahkan anda juga bisa melihat sawah padi terasiring ini dari pinggir jalan raya tegallalang.

Tetapi jika anda ingin menelusuri jalan setapak di sawah ini Anda harus berjalan kaki sambil menikmati alam di kawasan tersebut.

Paling romantis apabila menginap bersama pasangan di beberapa villa atau resort yang disediakan di sekitar tegallalang.

Ketika pagi ataupun sore hari, cobalah jalan-jalan di tengah persawahan sambil berfoto untuk mengabadikan pengalaman tak terlupakan.

Anda jangan anggap remeh wisata Tegalalang. Meskipun berupa daerah pedesaan yang seluruhnya berupa persawahan tetapi tersedia fasilitas liburan lengkap.

Tersedia warung makan tradisional dengan makanan khas masyarakat Bali, restoran di tengah sawah ataupun penginapan mahal.

Tegalalang Ubud tidaklah seluas Jati luwih namun terasering sawahnya lebih miring sehingga terlihat indah dengan lereng curam ditumbuhi hamparan padi-padi hijau.

>> Tempat Wisata di Bali yang Wajib Anda Kunjungi

Mongkey Forest Ubud

Bali tidak selalu identik dengan pantainya yang indah atau Air terjun yang menakjubkan.

Bali memang tempat wisata serba ada atau lengkap, apakah anda ingin liburan ke ubud? Pastinya iya karna anda sedang mencari informasi tempat wisata di Ubud.

Ubud mongkey forest nama aslinya adalah Mandala Wisata Wenara Wana. Tetapi sangat terkenal dengan sebutan Mongkey Forest Ubud.

Saat anda memasuki tempat ini udaranya sangat segar dengan dikelilingi pepohonan hijau yang menjulang tinggi.

Monyet di sini memiliki ciri khas dengan ekornya yang panjang. Di dalam kawasan hutan juga terdapat Pura yang di sakralkan oleh umat hindu bali bernama Pura Dalem Agung Padangtegal.

Lokasi objek wisata Ubud mongkey forest di daerah Ubud, jalan mongkey forest kecamatan ubud kabupaten Gianyar.

Jika anda berangkat dari Kuta menuju wisata ubud mongkey forest akan menempuh jarak 36 km dengan waktu kurang lebih 1 jam 15 menit.  

Penginapan Tersembunyi Zen Hideaway

Sesuai nama dari tempat wisata di Ubud ini yaitu penginapan tersembunyi.

Wisatawan ditawarkan villa terbaik dilengkapi pelayanan bak resort bintang lima. Liburan seru dan tetap romantis dapat dirasakan oleh pasangan muda apabila memutuskan menginap beberapa malam di Zen Hideaway.

Karena mengusung tema keindahan tersembunyi maka lokasinya benar-benar jauh dari keramaian pusat kota Bali sehingga suasana pedesaan akan anda rasakan engan lingkungan yang tenang.

Lokasi Zen Hideaway berada di Jl. Dewi Saraswati, Banjar Tegalkuning, Badung. Cukup jauh dari kota tetapi akomodasinya sangatlah mudah sehingga Anda bisa menyewa kendaraan roda empat melalui jasa rental terbaik.

Villa tersebut berlokasi di tengah-tengah pedesaan, dekat dengan Sungai Ayung. Tidaklah mengherankan kalau suasana alamnya begitu asri seperti belum terjamah.

Cocok bagi Anda jika menginginkan bulan madu tenang dan nyaman. 

>>Air terjun Bali yang Menakjubkan.

Taman Gantung atau Hanging Gardens of Bali

Romantisme tempat wisata di Ubud seakan tak ada habisnya. Misalnya Anda bisa menghadiahi pasangan liburan sekaligus menginap di Hanging Gardens od Bali.

Daya tark menjadi icon utama yaitu kolam renang berpola terasering seperti sawah di dataran tinggi.

Sambil berenang, pasangan dapat menghabiskan masa romantis seperti beradu kasih di pinggiran kolam renang menikmati pemandangan hutan yang hijau dengan udara yang segar.

Selain itu anda dapat memesan makanan ringan maupun minuman apabila perut terasa lapar.

Waktu paling pas bersantai dalam kolam cantik Hanging Gardens of Bali ketika malam hari, ditemani temaram cahaya lilin sehingga menambah suasana tambah romantis.

Kalau ingin mengambil gambar, Anda bisa meminta tolong pada petugas di tempat tersebut bahkan menyewa jasa fotografi yang banyak ditemui di sekitarnya.

Untuk menemani Anda dan pasangan berkeliling liburan di kawasan Ubud Bali, silakan kontak jasa rental mobil kami.

Lebih mudah, murah serta cepat menggunakan kendaraan pribadi sehingga Liburan anda terasa nyaman dan puas menikmati area wisata terdekat.

Masalah harga sewa mobil Bali tak perlu ambil pusing karena kami siap memberikan pelayanan yang professional dan harga bersaing dengan yang lain.

Anda juga bisa memilih sewa mobil bali dengan supir yang sesuai dengan keinginan anda selama belibur di Pulau Bali ke Ubud Mongkey Forest.

Itulah sedikit Ulasan tentang tempat wisata di Ubud Bali dan masih banyak lagi tempat wisata menarik yang bisa anda kunjungi di Ubud. 

Pantai Canggu Bali: Lokasi, Aktivitas, dan Fasilitasnya

  Bukan tanpa alasan mengapa Bali menjadi salah satu destinasi wisata favorit wisatawan, baik lokal maupun internasional. Salah satunya karena keindahan pantai yang dimilikinya....
Baliayu
2 min read

Pantai Sanur Bali Lokasi, Sejarah, dan Daya Tariknya

  Sudah bukan menjadi rahasia jika Bali menjadi salah satu destinasi wisata favorit para wisatawan baik wisatawan lokal maupun internasional karena keindahan tempat wisatanya....
Baliayu
2 min read

Pura Lempuyang, Wisata Bali Ikonik yang Tak Boleh Dilewatkan

Bali terkenal akan tempat wisata dan budayanya yang unik dan beragam. Selain memiliki pantai yang eksotis, Bali juga memiliki tempat wisata lain yang menarik...
Baliayu
2 min read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *